JAKARTA, 13 April 2023 – PB Perpani telah mengantongi 15 wasit nasional yang dinyatakan telah lolos seleksi tahap awal dalam rangka mendapatkan beasiswa untuk mengikuti rangkaian pelatihan perwasitan di Singapura. Ke-15 wasit nasional itu akan mengikuti pembekalan dan seleksi akhir untuk mendapatkan 4 perwakilan Indonesia dalam pelatihan perwasitan internasional tersebut.
Waketum II PB Perpani Abdul Razak mengatakan, pihaknya berterima kasih atas antusiasme wasit nasional yang telah mendaftarkan diri untuk mengikuti rangkaian seleksi dalam rangka beasiswa perwasitan internasional tersebut. Dari total 20 wasit nasional yang mendaftar dan hasil seleksi tahap awal, sebanyak 15 wasit nasional telah terpilih untuk mengikuti seleksi tahap akhir.
Selanjutnya 15 wasit tersebut, sesuai dengan jadwal, akan mengikuti pembekalan modul perwasitan internasional dan seleksi akhir pada 15 – 17 April 2023 yang diberikan dari fasilitator wasit dari World Archery Asia (WAA) dan 4 wasit diputuskan akan mewakili Indonesia dalam ajang pelatihan perwasitan internasional tersebut.
Detil informasi terkait program beasiswa tersebut dapat dilihat pada tulisan: Dorong Kompetensi Wasit, PB Perpani Beri Beasiswa Pelatihan di Singapura
Ke-15 wasit nasional yang lolos seleksi tahap awal adalah:
1. ILHAM MAULANA – KEPRI
2. DELLA ADISTY HANDAYANI – JATIM
3. ARIE FACHMI NUGRAHA – BANTEN
4. RENO SAGITA – DKI
5. IKA HERI SURYANTI – DIY
6. ARIE ARCERIA PRATAMA PUTRA – JABAR
7. ARNISYA – DKI
8. BANU FATAKUN CAHYO NUGROHO – DIY
9. ERMA REGITA SARI – JATENG
10. FAUZUL MUFLIH DARMAWAN – JATENG
11. ROCHMAD SIGIT SETIYONO – DKI
12. ANDI KURNIAWAN PRATAMA – JABAR
13. NOVI ANDRIYANTO – JABAR
14. YOGA PRATAMA – JABAR
15. ANANTA DWI WANDATAMA – BANTEN